Cara Mengaktifkan Collect SMS Telkomsel dan Solusi Lain Berkirim SMS Saat Kehabisan Pulsa

Sedang kehabisan pulsa tapi perlu mengirim SMS penting? Untuk pelanggan Telkomsel, sudah ada solusi yaitu menggunakan layanan collect SMS. Bagi Anda yang belum tahu atau penasaran ingin mencoba, simak informasi cara mengaktifkan collect SMS dalam artikel ini.


Apa Itu Layanan Collect SMS?

Collect SMS merupakan sebuah terobosan dari Telkomsel untuk memberikan akses kepada pelanggan untuk mengirimkan SMS meski dalam keadaan pulsa habis dengan biaya kirim SMS yang ditanggung oleh penerima. Menggunakan layanan ini, Anda masih bisa mengirim SMS. Ketika nomor tujuan setuju membayar biaya SMS yang Anda kirim, pesan dapat diterima.

Digital Pulsa, Cara Mengaktifkan Collect SMS Telkomsel dan Solusi Lain Berkirim SMS Saat Kehabisan Pulsa

Cara Mengaktifkan Collect SMS

Cara menggunakan layanan ini sangat mudah. Tulis pesan seperti biasa dan kirim dengan menambahkan angka 7 di depan nomor yang dituju. Setelah itu, nomor tujuan akan menerima pemberitahuan SMS gagal diterima. Agar pesan dapat dilihat, penerima harus membalas Y atau menekan angka 1. Otomatis biaya SMS akan dibayar oleh penerima pesan dan pesan dapat dibaca. Sebaliknya, jika nomor tujuan menolak ataupun tidak membalas SMS tersebut, SMS dari Anda akan gagal terkirim.

Cara lainnya bisa dilakukan ketika pulsa Telkomsel Anda sudah benar-benar habis atau Rp0. Masuk saja ke menu SMS kemudian ketik pesan lalu kirim ke nomor tujuan. Beberapa saat kemudian, Telkomsel akan mengirimkan penawaran untuk menggunakan layanan Collect SMS.

Layanan dari Telkomsel ini bisa digunakan oleh seluruh pelanggan Telkomsel baik prabayar maupun pascabayar atau pengguna kartu simPATI, KARTU As, Loop, dan KartuHalo. Collect SMS juga bersifat tidak terbatas selama penerima masih mau membayarkan biaya SMS dan pulsa masih mencukupi. Namun, layanan ini hanya dapat digunakan untuk nomor di dalam negeri dan tidak untuk luar negeri/roaming.


Solusi Tetap Bisa SMS Tanpa Collect SMS

Collect SMS Telkomsel dapat menjadi pertolongan ketika keadaan darurat di mana Anda harus mengirimkan SMS penting tetapi pulsa tidak mencukupi. Hal ini dapat dimaklumi oleh penerima selama pesan yang Anda kirim betul-betul penting. Namun, tidak demikian halnya jika ini dijadikan kebiasaan. Lama-kelamaan penerima akan bosan dan mengabaikan notifikasi dari operator.

Solusinya ketika kehabisan pulsa, Anda bisa meminjam handphone orang lain untuk mengirim SMS atau segera membeli pulsa. Jika lokasi tempat tinggal Anda jauh dari konter HP atau penjual pulsa, lebih baik Anda mengambil inisiatif untuk berjualan pulsa.

Saat ini, bisnis jualan pulsa tidak harus dimulai dengan modal yang besar. Berbekal sebuah handphone yang masih berfungsi dan uang untuk deposit, Anda sudah bisa mulai berjualan pulsa. Coba saja daftar ke Digital Pulsa. Di sini, pendaftarannya tidak dikenakan biaya dan deposit juga sangat murah. Hanya dengan modal awal untuk deposit sebesar Rp50.000, Anda sudah bisa mulai bertransaksi dengan pembeli. Handphone pun tak harus canggih karena Digital Pulsa juga dapat melayani transaksi melalui SMS saja.

Tak hanya pulsa, Anda juga bisa berjualan token listrik, paket data, voucher game, dan layanan pembayaran tagihan seperti listrik, air, telepon, dan internet (PPOB). Jika berjualan pulsa sendiri, tentu Anda takkan menghadapi masalah kehabisan pulsa karena dapat mengisinya kapan saja selagi saldo masih ada.

Nah, semoga informasi cara mengaktifkan collect SMS dan peluang usaha jualan pulsa di atas dapat membantu menemukan solusi dari masalah Anda saat ini. Jadi, jangan sia-siakan kesempatan sukses berbisnis pulsa bersama Digital Pulsa. Ayo, daftar sekarang juga.

Postingan Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini

CARA DAFTAR

SILAKAN KETIK
DIGITAL#NAMA#KOTA

CONTOH:
DIGITAL#KIOS PULSA#BANDUNG

Kіrіm SMS / WHATSAPP kе CENTER Kami Dі bаwаh Inі

SMS Center

WhatsApp Center

Catatan: Jika Center lаіn tіdаk rеѕроn, silakan ulangi trаnѕаkѕі Andа dan kirim Kеmbаlі kе SMS CENTER yang lain.

Ketik: CENTER

Lewat SMS/WA Lalu kіrіm kе ѕаlа ѕаtu Nоmоr ѕmѕ сеntеr kami dі аtаѕ untuk mеngеtаhuі Nоmоr SMS CENTER уаng aktif.

Telegram Center

REKENING DEPOSIT

Deposit Open Setiap Hаrі Mulаі Pukul 06.00 - 22.00 WIB

BCA
125-0050-015

A/N :
CV. DIGITAL PAYMENT ONLINE

BNI
125-0050-015

A/N : TRI CHRISTIYADI

MANDIRI
171-000-6109-006

A/N : TRI CHRISTIYADI

BANK BRI
004-901-001-072-567

A/N :
CV. DIGITAL PAYMENT ONLINE